Ciwaringin - Dalam rangka mencegah gangguan kamtibmas dan aksi kejahatan dimalam hari, serta guna ciptakan kondusifitas wilayahnya, personil Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon, rutin laksanakan Patroli ke jalur utama Cirebon - Bandung tetapnya dibawah jembatan Fly Over Desa Ciwaringin Kecamatan Ciwaringin, yang berbatasan langsung dengan Desa Palimanan Barat Kecamatan Gempol, Kamis, ( 18/01/2024 )
Dalam giat patroli tersebut personil Polsek Ciwaringin rutin sambangi jalur perbatasan atau jalan sepi dan juga pemukiman warga guna memberikan ketenangan bagi warga sekitar atau warga luar kota, sebagai pengguna jalan, agar sampai ditempat tujuan dengan selamat, dan patroli Polsek Ciwaringin menghimbau kepada pengguna jalan melalui mobil patroli lewat pengeras suara agar waspada dan berhati-hati,
Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, S.I.K, S.H., M.H, melalui Kapolsek Ciwaringin AKP BABAN KURBANDI, mengatakan dengan kegiatan Kepolisian berupa patroli tersebut polri dalam upaya deteksi dini dan mencegah gangguan kamtibmas yang rawan terjadi semisal aksi pencurian, tawuran dan genk motor dan aksi kejahatan lainnya, Polri sebagai pengemban tugas untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat berupaya untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.